BAGAIMANA membuat brownies menjadi makanan penutup yang lezat? Ada 10 jawaban yang siap Anda praktekkan.
Simak cara-cara membuat brownies yang enak, seperti diulas Bonappetit berikut ini:
Beri kopiTambahkan satu sendok makan penuh kopi yang telah diseduh ke dalam adonan. Kopi akan meningkatkan rasa coklat yang Anda gunakan. Untuk cita rasa kopi lebih kuat, gunakan espresso.
Simpan dalam freezerSetelah dipanggang dan didinginkan sampai sesuai dengan suhu ruangan, taruh brownies di dalam freezer. Suhu dingin menjadikan tekstur brownies lebih menarik. Namun, trik ini tergantung resep karena ada jenis brownies yang perlu satu atau dua menit dibiarkan untuk menjadi kenyal.
Tambahkan rempah-rempahTambahkan sekira satu sendok teh bubuk kayu manis dan cabe bubuk pada bahan-bahan yang Anda gunakan untuk membuat brownies kering. Dengan ini, Anda akan memiliki sebuah brownies cokelat dengan rasa sedikit pedas.
Sembunyikan permen di dalamnyaTuang setengah adonan ke dalam loyang, atur permen di atasnya, kemudian tutup dengan sisa adonan dan rapikan permukaannya. Pilih jenis permen yang kira-kira tidak akan menggangu proses pemanggangan dan pastikan bagian atas serta sampingnya tertutup rapat dengan adonan.
Panggang seperti muffinTrik ini pasti akan disukai bagi pencinta brownies yang cenderung kering alias memiliki kerak di bagian pinggirnya. Gunakan cetakan muffin mini agar bagian pinggir brownies yang Anda olah bisa lebih kering dan crunchy. Brownies akan butuh waktu sekira 20 menit untuk dipanggang, tetapi periksa dahulu sekira 5 menit sebelum diangkat.
Berikan bourbonTambahkan satu atau dua sendok makan bourbon, sejenis wiski (untuk Anda yang mengonsumsinya), ke bahan brownies basah kemudian panggang seperti biasa. Ketika selesai dipanggang, olesi lagi bagian atas brownies dengan sedikit bourbon.
Bikin jadi sandwich es krimPanggang brownies Anda dalam loyang dangkal berbingkai dan potong menggunakan cetakan kue kecil (cookie cutters). Selipkan es krim di antara dua potong brownies untuk menjadikannya seperti sandwich. Jika masih ada sisa brownies, susun lagi menjadi sandwich es krim, bungkus erat dengan plastik, lalu bekukan.
Berikan pelengkapSelai raspberry, marshmallow, selai kacang, krim keju, adalah sedikit dari pelengkap dalam sajian brownies. Kreasikan berbagai pelengkap lainnya yang siap memberikan rasa dan tampilan brownies yang berbeda. Anda bisa memanfaatkannya dengan dioles, ditusuk seperti sate, dan sebagainya.
Dinginkan sebelum dipanggangSetelah meratakan adonan ke dalam loyang, dinginkan di kulkas selama setidaknya satu jam atau semalaman. Hasil akhirnya akan menjadi brownies yang ekstra garing di bagian pinggir, tapi lembap di bagian tengah.
Olah kembali bila gagalTak perlu bersedih jika semua cara di atas gagal Anda lakukan. Dan, jangan buang brownies tersebut karena Anda masih bisa memanfaatkannya. Hancurkan brownies lalu jadikan teman makan cheese stick yang telah diolesi cokelat (pretzel rods), olah kembali menjadi kue bersama kelapa muda parut, dan sebagainya. Apapun yang nikmat disantap bersama coklat, brownies juga bisa memiliki kemampuan yang sama.