Bahan:300 g fillet dada ayam, potong 4 x 4 cm
½ buah paprika merah/kuning, potong dadu 1 cm
½ buah paprika hijau, potong dadu 1 cm
1 buah bawang bombai, potong memanjang
3 siung bawang putih, cincang kasar
1 cm jahe, cincang
2 sdm saus teriyaki
1 sdm kecap manis
1 sdm shoyu
Merica
Garam
Gula pasir
1 sdm cuka beras
½ sdt wijen sangrai untuk taburan
1 sdm minyak goreng
250 ml air
Cara membuat:Tumis bawang putih sampai harum.
Masukkan bawang bombai dan jahe. Aduk sampai layu.
Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
Masukkan kedua macam paprika. Beri saus teriyaki, kecap manis, shoyu, merica, garam, gula pasir, dan cuka beras. Aduk rata.
Beri air dan masak sampai air tinggal sedikit. Angkat.
Sajikan dengan taburan wijen.
Untuk 6 Porsi
Sumber: Majalah Intisari